Main Article Content

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini dilatarbelakangi adanya pandemi Covid-19 dan terjadi peningkatan angka positif Covid-19 di Kabupaten Lamongan. Menghadapi peningkatan angka positif Covid-19 khususnya di Desa Plosowahyu Kabupaten Lamongan, dilakukan pendidikan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) pada kelompok anak-anak dan masyarakat desa. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk edukasi perilaku hidup bersih dan sehat dalam rangka meningkatkan pemahaman beserta kesadaran pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat dengan harapan dapat menurunkan angka positif Covid-19, meminimalisir serta memutus rantai penularan Covid-19. Metode pelaksanaan yang diterapkan adalah dengan melakukan penyuluhan sebagai bentuk pendidikan masyarakat dan dilanjutkan dengan tindakan partisipatif yang melibatkan kelompok masyarakat yaitu kelompok anak-anak serta masyarakat Desa Plosowahyu. Hasil dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah adanya peningkatan pemahaman dan kesadaran pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat terutama untuk menghadapi pandemi Covid-19 di Desa Plosowahyu, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan.

Keywords

Edukasi Covid-19 PHBS

Article Details

References

  1. Chan, J. F. W., Lau, S. K. P., & Woo, P. C. Y. (2013). The emerging novel Middle East respiratory syndrome coronavirus: The “knowns” and “unknowns.” In Journal of the Formosan Medical Association. https://doi.org/10.1016/j.jfma.2013.05.010
  2. He, F., Deng, Y., & Li, W. (2020). Coronavirus disease 2019: What we know? Journal of Medical Virology, 92(7), 719–725. https://doi.org/10.1002/jmv.25766
  3. Kemenkes. (2011). Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia. In Peraturan Menteri Kesehatan No. 2406 TAHUN 2011 tentang Pedoman Umum Penggunaan Antibiotik.
  4. WHO. (2020). Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) World Health Situation Report - 1. WHO Indonesia Situation Report, 2019(March), 8.
  5. Zumla., Chan., Azhar., Hui., Y. (2016). Coronaviruses-drug discovery and therapeutic options. Nature Reviews Drug Discovery.