Upaya Meningkatkan Minat Belajar Siswa di Masa Pandemi Covid-19 Melalui Pembelajaran Door to Door di Kelurahan Kendo Kecamatan Raba Kota Bima

Penulis

Mahrus Mahrus , Moh. Nurul Ainun , Taufikurahman Taufikurahman , Arif Safrillah , Elsa Firda Ramadan , Wiranting Ayuningtias

DOI:

10.29303/jpmpi.v4i3.961

Diterbitkan:

2021-09-16

Terbitan:

Vol 4 No 3 (2021)

Kata Kunci:

Kelurahan Kendo, Minat belajar, Hasil belajar, Covid-19, Door to door.

Artikel

Unduhan

Cara Mengutip

Mahrus, M., Ainun, M. N., Taufikurahman, T., Safrillah, A., Ramadan, E. F., & Ayuningtias, W. (2021). Upaya Meningkatkan Minat Belajar Siswa di Masa Pandemi Covid-19 Melalui Pembelajaran Door to Door di Kelurahan Kendo Kecamatan Raba Kota Bima. Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, 4(3). https://doi.org/10.29303/jpmpi.v4i3.961

Metrik

Metrik sedang dimuat ...

Abstrak

Selama masa pandemi Covid-19 sekolah-sekolah ditutup sehingga tidak memungkinkan kegiatan belajar mengajar berlangsung secara normal. Kota Bima, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) merupakan wilayah yang berzona merah, sehingga pembelajaran yang biasanya dilakukan secara tatap muka di sekolah dialihkan menjadi pembelajaran daring (online). Pelaksanaan pembelajaran daring di Kelurahan Kendo Kecamatan Raba Kota Bima tidak berjalan lancar karena mengalami gangguan jaringan internet di beberapa lokasi. Dampak dari tidak stabilnya jaringan internet sebagai pendukung pembelajaran daring di masa Pandemi Covid-19 adalah minat belajar siswa rendah. Untuk itu, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Terpadu Universitas Mataram memilih lokasi tersebut untuk melaksanakan program kegiatan KKN selama dari tanggal 1 Desember 2020 sampai 11 januari 2021 dengan tema “Mengajar di desa dengan menggunakan  metode pembelajaran door to doorâ€. Program kegiatan KKN ini bertujuan untuk meningkatkan minat belajar siswa di masa pandemi Covid-19 melalui pembelajaran menggunakan metode door to door. Pelaksanaan kegiatan ini terdiri dari 3 tahapan yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan, dan evaluasi. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa pembelajaran menggunakan metode door to door di masa pandemi Covid-19 ini dapat meningkatkan minat dan hasil belajar siswa di Kelurahan Kendo Kecamatan Raba Kota Bima.

Referensi

Hamzah, B. U. (2008). Teori motivasi dan pengukurannya. Jakarta: Bumi Aksara.

Kompas.com. (2020). Kota Bima Berubah dari Zona Oranye ke Merah Penularan Covid-19, Satu-satunya di NTB. https://regional.kompas.com/read/2020/11/18/15010961/kota-bima-berubah-dari-zona-oranye-ke-merah-penularan-covid-19-satu-satunya?page=all.

Muklis, M. (2015). Pengaruh implementasi program percepatan belajar (akselerasi) terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di MTS. Negeri Ponorogo (Doctoral dissertation, Universitas Muhammadiyah Ponorogo).

Mutiara, N. U., & Sobandi, A. (2018). Iklim Sekolah sebagai Determinan Minat Belajar Siswa (School Climate as Determinant Students Learning Interest). Jurnal Pendidikan Manajemen Perkantoran, 3(1), 218-225.

Purwanto, Agus. 2016. Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ipa dengan menggunakan Metode Examples Non Examples Di Kelas VII SMP 5 Kudus Semester II Tahun Pelajaran 2014/2015. Jurnal Profesi Keguruan. 2(1). 36-41.

Ristianti & Dina, H. (2017). Analisis Hubungan Interpersonal Mahasiswa Terhadap Dosen Dalam Proses Bimbingan Skripsi (Studi pada Mahasiswa Semester VIII Jurusan Tarbiyah STAIN Curup). Islamic Counseling: Jurnal Bimbingan Konseling Islam, 25-40.

Rohmawati, A. (2015). Efektivitas pembelajaran. Jurnal Pendidikan Usia Dini, 9(1), 15-32.

Rozak, A., Fathurrochman, I., & Ristianti, D. H. (2018). Analisis Pelaksanaan Bimbingan Belajar dalam Mengatasi Kesulitan Belajar Siswa. JOEAI: Journal of Education and Instruction, 1(1), 10-20.

Septiani, N. (2016). Pengaruh minat dan motivasi belajar terhadap hasil belajar siswa kelas v SDN gugus werkudoro kecamatan Tegal Timur kota Tegal. Skripsi, Universitas Negeri Semarang.

Simbolon, N. (2014). Faktor-faktor yang mempengaruhi minat belajar peserta didik. Elementary School Journal Pgsd Fip Unimed, 1(2).

Biografi Penulis

Mahrus Mahrus, Universitas Mataram

Lisensi

Penulis yang akan mempublikasikan Artikelnya di Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA harus menyetujui ketentuan sebagai berikut:

  1. Penulis dapat mempertahankan Hak Cipta Artikel yang akan di publikasikan dan penulis memberikan hak publikasi pertama kepada Jurnal Penabdian Magister Pendidikan IPA dengan pekerjaan secara bersamaan dan berlisensi di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional. yang memungkinkan orang lain untuk berbagi pekerjaan dengan pengakuan kepengarangan karya dan publikasi awal di Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA.
  2. Penulis dimasukkan dalam penyusunan kontraktual tambahan terpisah untuk distribusi non ekslusif versi kaya terbitan jurnal (misalnya: mempostingnya ke repositori institusional atau menerbitkan artikel dalam sebuah buku), dengan pengakuan penerbitan awalnya di Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA.
  3. Penulis diizinkan dan anjurkan untuk mem-posting Artikelnya secara online (misalnya: di repositori institusional atau di website mereka - socmed) setelah diterbitkan oleh Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, hal ini bertujuan untuk mengarahkan ke pertukaran produktif, seperti halnya capaian pengutipan Artikel (H-Index) lebih banyak. (Lihat Efek Akses Terbuka).